Cara Mengatasi Penyakit Gudik Pada Kelinci
Bagaimana cara mengatasi penyakit gudik pada kelinci? Semua penghobi kelinci tentu menginginkan kelinci-kelinci peliharaannya memiliki bulu yang lebat dan bersih. Dengan demikian penampilannya akan jauh lebih menarik dan kelihatan semakin lucu. Anda pun akan bersenang-senang dan merasakan kegembiraan saat bermain-main bersama kelinci ini. Tapi apa jadinya kalau kelinci kesayangan Anda terkena penyakit gudik?
Penyakit gudik pada kelinci disebabkan oleh salah satu spesies tungau yang bernama latin Sarcoptes Scabiei. Tungau ini menyebar melalui kontak fisik dan pakan kelinci. Pada suhu kamar, tungau scabies hanya mampu bertahan hidup selama 2-3 hari. Tetapi usia hidupnya akan semakin lama manakala ia berada di tempat yang lembab. Metode perkembangbiakannya adalah melalui bertelur. Telur-telur tersebut akan menetas dalam waktu kurang dari 10 hari. Kabar buruknya, tungau scabies cepat sekali berkembang biak dan menyebar.
Penyakit gudik termasuk salah satu penyakit kelinci yang penting karena kerap menimpa. Serangannya tidak bisa dipandang sebelah mata karena dapat mengakibatkan kondisi kesehatan kelinci terganggu, tubuhnya menjadi kurus, hingga berujung pada kematian. Pengobatannya juga bisa dibilang tidak mudah sebab membutuhkan ketelatenan Anda. Tujuan pengobatan tidak hanya membuat tungau-tungau scabies pergi menjauh, tetapi lebih ditekankan untuk membasmi semua tungau ini termasuk telur-telurnya.
Ada mitos menyembuhkan kelinci yang terkena penyakit gudik menggunakan oli, minyak tanah, bensin, dan cairan berbahaya lainnya dengan tujuan untuk membunuh tungau yang bersarang di tubuh kelinci. Pengobatan ekstrem semacam ini sebaiknya tidak Anda lakukan. Seperti kita tahu, kelinci mempunyai kebiasaan yang sama seperti kucing dan anjing yaitu senang menjilati bulu tubuhnya. Jika Anda mengoleskan cairan berbahaya di atas dikhawatirkan justru akan tertelan oleh kelinci sehingga mengakibatkan keracunan.
Pengobatan penyakit scabies sebaiknya memakai obat-obat yang memang sudah terbukti secara medis mampu melenyapkan tungau scabies. Anda bisa membeli obat tersebut di toko binatang hias terdekat. Obat ini umumnya tersedia dalam bentuk salep dan injeksi. Hindari penggunaan obat salep karena justru akan merepotkan diri Anda sendiri. Beranikanlah memakai obat injeksi yang sudah terbukti memiliki kemampuan yang lebih efektif dan efisien. Salah satu obat injeksi untuk menyembuhkan penyakit gudik yang menyerang kelinci ialah w*rmectin.
Adapun cara menggunakan obat ini, Anda bisa memulainya dengan menggendong kelinci yang berpenyakit biar merasa nyaman. Kemudian tarik lapisan kulitnya yang berada di bagian punggung hingga memanjang. Lalu suntikkan obat ini dengan posisi suntikan searah kepala kelinci. Hati-hati obat ini hanya boleh diaplikasikan pada bagian bawah kulit kelinci/lapisan subkutan dan tidak boleh mengenai lapisan daging. Penyuntikan harus dilakukan setiap hari selama dua hari berturut-turut dengan dosis 0,02 ml per 1 kg bobot kelinci. Berikutnya dalam waktu seminggu sejak dilakukan penyuntikan kedua, kelinci disuntik sekali lagi untuk memastikan semua tungau dan telurnya telah lenyap dari tubuh kelinci.
Komentar
Posting Komentar